Rp 220 Miliar untuk Atasi Flu Burung


TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Pertanian mengajukan dana tanggap darurat Rp 220 miliar pada Kementerian Keuangan untuk mengatasi kasus penyebaran virus avian influenza (AI) atau dikenal sebagai flu burung yang menyerang itik.
"Itu baru diusulkan, belum tahu apakah akan disetujui oleh Menteri Keuangan," ujar Wakil Menteri Pertanian Rusman Heriawan, Kamis, 10 Januari 2013.

Ia berharap Menteri Keuangan Agus Martowardojo segera menyetujuinya. "Kalau pemerintah mau fokus cepat usulan ini disetujui," katanya.

Jika disetujui, Rusman menuturkan, pihaknya akan menggunakan dana tersebut untuk pembuatan vaksin virus, penggantian depopulasi itik, serta bantuan bagi peternak yang itiknya mati terserang virus. Bentuk dana tanggap darurat untuk peternak ini, lanjutnya, masih akan dibahas apakah berbentuk uang tunai atau berbentuk penggantian bibit itik.

Sambil menunggu usulan dana ini disetujui, Rusman menjelaskan, pihaknya terus melakukan berbagai upaya penanggulan diantaranya dengan penemuan vaksin baru untuk jenis flu burung clade 2.3.2 ini. Selanjutnya, pemerintah juga meminta peternak terus melakukan biosecurity dengan membersihkan kandang secara teratur dan menyemprotkan desinfektan.

"Kami juga memperketat lalu lintas distribusi itik," katanya.

ROSALINA

sumber : tempo.co

Share this

Related Posts

Masukkan Komentar di bawah