Laporan Hasil Magang Fakultas Pertanian



Laporan Hasil Magang
Kegiatan Budidaya Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq)
di PT. SARI ADITYA LOKA-1
Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Provinsi Jambi







Dibuat oleh:
Nama

Nim










Program Studi Agroteknologi
Fakultas Pertanian
Universitas Jambi
2015


LAPORAN MAGANG
Kegiatan Budidaya Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq)
di PT. SARI ADITYA LOKA-1
Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Provinsi Jambi




Nama
Nim






Jambi, 26 Januari 2015
Mengetahui,                                                                            Menyetejui,    
Wakil Dekan  Bidang Akademik                                            Pembimbing Magang
Kerjasama dan Sistem Informasi




Dr. Ir. H. M. Syarif, MS                                                             Ir. Neliyati.M.Si
NIP. 19580101 1987031006                                                      NIP. 19621005198803 2 001



KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan berkatnya sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan magang yang berjudul “Kegiatan  Budidaya  dan Pengolahan Kelapa Sawit(Elaeis queneensis jacq) di PT Sari Aditya Loka 1 (PT Astra Agro Lestari, Tbk) Kabupaten Merangin Provinsi Jambi”.
Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada pembimbing magang di PT Sari Aditya Loka 1 Bapak Martua Nasution yang telah banyak meluangkan waktu, memberikan arahan dan bimbingan kepada penulis selama pembuatan laporan magang, ucapan terimakasih kepada keluruh komisi magang yang memberikan pengarahan serta memfasilitasi penulis selama mengikuti kegiatan magang. Selanjutnya ucapan terimakasih kepada Bapak Farid Ma’ruf selaku Administratur PT SAL-I, Bapak Martua Nasution selaku Kepala Kebun Inti 2, Bapak Amrizal yusri selaku Asisten Infield, Bapak P.Harahap selaku Asisten panen,Bapak Candra Nugraha selaku asisten rawat, Bapak Husni Mubarok selaku Asisten Research and Development, seluruh karyawan kebun Inti 2 dan karyawan PT SAL-1 yang telah banyak memberikan arahan, kesempatan belajar dan ilmu yang telah diberikan. Serta berterimakasih pula untuk dosen pembimbing magang Ibu Ir.Neliyati.M.Si yang telah membimbing penulis dalam kegiatan magang yang dilaksanakan selama 2 bulan. Selanjutnya ucapan terimaksih untuk Bapak dan Ibu serta keluarga tercinta yang telah memberikan dukungan baik moril maupun materil kepada penulis, rekan-rekan mahasiswa seperjuangan magang serta semua pihak yang telah banyak membantu serta memberikan dorongan dan semangat sehingga kegiatan magang ini dapat diselesaikan.
Demi kesempurnaan laporan magang ini, penulis mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun. Akhir kata penulis berharap semoga laporan magang ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
                                                                                    Jambi,  Desember 2014
                                                                                                penulis


DAFTAR ISI

         Halaman
KATA PENGANTAR............................................................................................ i
DAFTAR ISI .......................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL…………………………………………………………………iii
DAFTAR GAMBAR …………………………………………………………......iv
DAFTAR LAMPIRAN……………………………………………………………v

I. PENDAHULUAN............................................................................................... 1
    1.1 Latar Belakang ............................................................................................ 1
    1.2 Tujuan Magang............................................................................................ 3
    1.3 Metodologi  Magang.................................................................................... 3

II. KEADAAN PERUSAHAAN.......................................................................................... 5
     2.1 Keadaan Umum Perusahaan.................................................................................... 5
           2.1.1 Letak Wilayah Administratif .......................................................................... 5
           2.1.2 Struktur Organisasi dan Ketenagakerjaan.................................................... 5
           2.1.3 Keadaan Iklim dan Fisiografi.......................................................................... 6
           2.1.4 Luas Areal dan Tata Guna Lahan .................................................................. 6
           2.1.5 Keadaan Tanaman Kelapa Sawit.................................................................... 8
      2.2 Kegiatan Perusahaan............................................................................................... 8
            2.2.1 Aspek Teknis ................................................................................................... 9
            2.2.1.1 Perawatan Tanaman Menghasilkan (TM)................................................. 9
            2.2.1.2 Pamanenan Kelapa Sawit............................................................................27
            2.2.1.3 Pengelolaan Air (Water Management) .......................................................31

III. HASIL DAN PEMBAHASAN.....................................................................................37
      3.2  Keadaan Tanah di PT SAL-1.......................................................................................37
3.2 Sistem Pengelolaan Air.................................................................................................40
      3.3  Tinggi Muka Air dan Total Berat Akar Per Kedalaman..........................................43
      3.4  Deviasi Level Air Pada Piescal dengan Piezzometer..................................................45
    3.5  Analisis Batas Kritis Cadangan Air pada Beberapa Standar Level Air untuk Tanaman Kelapa Sawit pada Lahan Gambut ..................................................................................47

IV. KESIMPULAN DAN SARAN.....................................................................................48
      4.1 Kesimpulan .............................................................................................................48
      4.2 Saran .......................................................................................................................48

DAFTAR PUSTAKA .........................................................................................................49

LAMPIRAN……………………………………………………………………................50


DAFTAR TABEL




                                                                                                  
  
   1.     Luas Areal Perkebunan Kelapa Sawit (Inti 1) PT SAL1
   2.     Kriteria (penunasan) Prunning pada Tanaman Menghasilkan Kelapa Sawit di PT SAL-1
   3.     Kategori Serangan Ulat Pemakan Daun Kelapa Sawit Berdasarkan Populasi Kritis
   4.     Jumlah Bangunan dan Alat Pengukuran Permukaan Air di Afdeling ICU PT SAL-1
   5.  Data rata-rata Curah Hujan  (CH) dan Hari Hujan (HH) bulanan selama 3Tahun (2010-2012) di PT SAL-1, Kabupaten Merangin
   6.    Data Pengukuran Total Berat Akar Kelapa Sawit Perkedalaman di Afdeling ICU PT SAL-1
   7.    Jumlah Pokok Kelapa Sawit Roboh pada Afdeling ICU di PT SAL-1
   8.  Rata-rata Perbedaan Tinggi Muka Air pada Alat Ukur Piescal dan Piezzometer di Afdeling ICU PT SAL-1




DAFTAR GAMBAR

                                                                                                                         Halaman
1.   Jenis gulma yang  yang tumbuh di areal kebun kelapa sawit PT SAL-1 (a) Borreria latifolia, (b) paitan (Paspalum conjugatum), (c) Halusan,    (d) Asystasia intrusa, (e) Melastoma malabatricum, (f) Clidemia hirta...................................................................................10
2.    Kegiatan pemupukan  (a) pupuk cu, (b) untilan pupuk yang diecer (c) kegiatan pemupukan, (d) penaburan pupuk dipiringan .......................................................................... 18
3.   Kondisi areal pasca kegiatan (a) aplikasi abu boiler pada piringan dan  (b) aplikasi  tandan kosong kelapa sawit pada gawangan  ........................................................................ 19
4.    Kondisi (1) pokok kelapa sawit roboh, (2) kegiatan tapak timbun pokok roboh, dan (3) insert tanah mineral di afdeling icu .................................................................................. 20
5.   Jenis ulat pemakan daun kelapa sawit (a) Thosea bisura, (b) Setora nitens, (c) Metisa plana di PT SAL-1) .......................................................................................................... 21
6.   Kondisi kelapa sawit yang terserang ulat api (kiri) dan ulat kantong (kanan) di Afdeling ICU PT SAL-1 ........................................................................................................... 25
7.    Kondisi pokok sawit terserang (a) penyakit Spear rot, dan (b) Jamur Ganoderma sp di Afdeling ICU PT SAL-1) ............................................................................................ 26
8.    Kondisi Tanaman Bermanfaat (1) Turnera subulata, (2) Antigonon leptopus, dan (3) Sangkar Tyto alba di Afdeling ICU PT SAL-1................................................................... 27
            9.      Sarana dan prasarana panen (a) titi panen, (b) TPH, (c) alat panen............... 30
10.  Model dan  ukuran Bangunan Overflow yang dibuat di Perkebunan PT SAL-1       33
11.  Bendungan manual yang berada pada parit collection yang terbuat dari  tumpukan karung berisi tanah............................................................................................................... 34
12.  Kondisi (a) Skema Penempatan pemasangan alat ukur, (b) Piezzometer,  (c) Piescal, (d) Sumur Pantau............................................................................................................ 35
13.  Grafik rata-rata BJR (kg) kelapa sawit pada Afdeling OA-OB, OC-OD dan ICU periode 2013  ....................................................................................................................... 38
14.  Grafik rata-rata produksi kelapa sawit (ton/ha) pada Afdeling Normal dan ICU periode Januari 2013....................................................................................................................... 39
15.  Grafik rata-rata curah hujan bulanan selama 3 tahun (2010-2012) kebun inti-1         41
          16.  Skema peletakan alat ukur Permukaan Air tanah di Afdeling ICU PT Sari Aditya Loka-1  42


DAFTAR LAMPIRAN

                                                                                                                                 Halaman
    1.      Kerangka Acuan Magang............................................................................................................ 50
    2.      Jurnal Harian Magang ................................................................................................................ 56
    3.      Peta Kebun PT Sari Aditya Loka 1............................................................................................ 64
    4.      Struktur Organisasi PT SAL-1 .................................................................................................. 65 
    5.      Data Curah Hujan Periode 2006-2012 di Kebun Inti 1 PT SAL-1 Kabupaten Merangin ... 66
    6.      Peta Sebaran Overflow di Afdeling ICU .................................................................................... 67
    7.      Data Piezzometer Afdeling ICU tahun 2012 ............................................................................. 68 
   8.      Analisis Batas Kritis Cadangan Air pada Beberapa Standar Level Air untuk Tanaman Kelapa Sawit Pada Lahan Gambut ................................................................................................ 69


 

I.  PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Tanaman kelapa sawit ( Elaeis guineensis Jacq ) merupakan tanaman penghasil minyak nabati yang dapat diandalkan, karena minyak yang dihasilkan memiliki berbagai keunggulan dibandingkan dengan minyak yang dihasilkan oleh tanaman lain. Keunggulan tersebut diantaranya tahan lebih lama, tahan terhadap tekanan dan suhu yang relatif tinggi, dan tidak cepat bau. Minyak nabati tersebut telah lama dikenal dikalangan industri dan penggunaannya telah berkembang pesat sejak abad 19. Kelapa sawit merupakan tanaman komoditas perkebunan yang cukup banyak dikembangkan di Indonesia dan masih memiliki prospek pengembangan yang cukup cerah kedepannya.
Minyak nabati merupakan produk utama yang bisa dihasilkan dari kelapa sawit. Potensi produksinya perhektar mencapai 6 ton pertahun bahkan lebih. Jika dibandingkan dengan tanaman penghasil minyak lainnya ( 4,5 ton pertahun ), tingkat produksi ini termasuk tinggi. (Oil world 2007)
Berdasarkan kondisi yang timbul, di Indonesia mulai dari awal perkembangan komoditi ini sampai sekarang ini, pengembangan kelapa sawit dapat dikelompokan menjadi beberapa masa atau periode pengembangan. Masa sebelum perang Dunia ke 2 yaitu, tahun 1914-1942 merupakan awal industri komoditi ini yaitu sejalan dengan pengembangan perkebunan di Indonesia khususnya di Sumatera. Perkembangan luasan lahan perkebunan di Indonesia dari 2007 hingga 2011 dapat dilihat pada tabel 1 dibawah ini.
Tabel 1. Luasan dan Produksi Perkebunan Sawit di Indonesia
Tahun
Luas Lahan (Juta Ha)
Produksi (Juta ton)
2007
6,85
17,80
2008
7,33
19,40
2009
7,53
21,39
2010
8,11
21,96
2011
8,90
23,90
Sumber : Komisi ISPO (2012)
Provinsi Jambi salah satu Provinsi di Indonesia yang tengah gencar dalam mengembangkan produksi kelapa sawit. Perkebunan kelapa sawit di Provinsi Jambi sangat tersebar luas dan mengalami peningkatan yang cukup baik. Namun dari hal tersebut tidak luput dari manajemen pengelolaan yang baik, dalam hal ini contohnya pada perusahaan perkebunan kelapa sawit PT.Sari Aditya Loka yang ada di provinsi Jambi.
PT. Sari Aditya Loka-1 merupakan anak perusahaan PT. Astra Agro Lestari Tbk yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit. Pada tahun 1987 PT. Sari Aditya Loka-1 mengawalinya dengan pembukaan lahan perkebunan untuk penanaman kelapa sawit pada kebun Inti I dan Inti II.  Proses penanaman kelapa sawit dimulai pada tahun 1988 sampai tahun 1989 dimana proses penanamannya dilakukan secara bertahap. Pabrik kelapa sawit mulai memproses pengolahan atau memproduksi pada Mei 1995 dengan kapasitas 30 ton/jam. PT. Sari Aditya Loka-1 memiliki luas areal secara keseluruhan 5.080.16 Ha yang terdiri dari kebun Inti I seluas 3.338,3 Ha, Inti II seluas 1.741,86 Ha. Selain itu PT. SAL-1 juga memiliki kebun binaan yaitu plasma Hitam Ulu seluas 14.441,9 Ha, dan plasma Tanah Garo dengan luas 1.718,5 Ha. Akan tetapi untuk saat ini kebun plasma tidak masuk dalam luasan areal perkebunan karena sebagian besar dari kebun plasma tersebut sudah berdiri sendiri atau lepas dari pengawasan PT. SAL-1
Dalam kegiatan budidaya perkebunan sawit, bibit yang pada umumnya dipakai adalah varietas tenera yang merupakan persilangan dura x pisifera, yaitu bunga jantan(pollen) dari jenis pisifera dikawinkan pada bunga betina dari jenis dura. Sehingga hasil panen yang didapatkan adalah biji yang berkulit tebal dan berbiji besar. Dalam kegiatan budidaya perkebunan, bibit merupakan faktor penting dalam menentukan hasil produksi suatu perkebunan.
Ada dua sistem pembibitan kelapa sawit, yaitu (1) sistem dua tahap dan (2) sistem satu tahap. Pembibitan dua tahap terdiri atas pembibitan pendahuluan (pre-nursery) dalam polybag kecil hingga bibit berumur 3-4 bulan baru dilanjutkan dalam pembibitan utama (main-nursery) menggunakan polybag besar hingga bibit berumur 10-14 bulan. Sedangkan pembibitan satu tahap, kecambah langsung ditanam dalam polybag besar hingga umur siap dipindahkan kelapangan.
Bibit yang telah siap di angkut kelapangan untuk ditanam. Dalam penanaman, pastikan telah disiapkan lobang tanam yang telah selesai dibuat satu bulan sebelum penanaman dan telah diberikan pupuk dasar terlebih dulu. Usahakan penanaman dilakukan pada musim hujan agar tanaman yang baru dipindah mendapat air yang cukup untuk mendorong pertumbuhan akar dan tajuk.
Untuk mendapatkan keuntungan yang optimal diperlukan perhatian yang mendalam pada kegiatan pemeliharaan tanaman. Pemeliharaan tanaman dimaksudkan untuk menciptakan kondisi lingkungan tumbuh optimal bagi tercapainya pertumbuhan dan produksi optimal tanaman yang dibudidayakan. Kegiatan pemeliharaan kelapa sawit meliputi penyiangan gulma, pemupukan, pengendalian hama dan penyakit, serta penataan tajuk.
Penyiangan yang dilakukan dengan mengendalikan gulma dalam pertanaman sawit mencangkup areal sekitar piringan dan gawangan. Pengendalian pada areal piringan adalah untuk mengurangi persaingan unsur hara, memudahkan pengawasan pemupukan, memudahkan pengumpulan brondolan, dan menekan populasi hama tertentu. Sedangkan pengendalian gulma di gawangan dimaksutkan untuk menekan persaingan unsur hara dan air, memudahkan pengawasan, dan jalan untuk pengangkutan saprodi dan panen.
Dalam proses pertumbuhan tanaman kelapa sawit sangat dipengaruhi oleh faktor unsur hara yang terdapat di dalam tanah, dalam hal ini unsur hara yang diserap oleh tanaman kelapa sawit secara terus menerus akan menurunkan tingkat produktif tanah, oleh karena itu di perlukan kegiatan pemupukan yang tujuannya untuk dapat mensuplai kebutuhan unsur hara yang di perlukan tanaman kelapa sawit. Kegiatan Pemupukan memberikan kontribusi yang sangat luas dalam meningkatkan produksi dan kualitas produk yang dihasilkan. Salah satu efek pemupukan yang sangat bermanfaat yaitu meningkatnya kesuburan tanah yang menyebabkan tingkat produksi tanaman menjadi relatif stabil serta meningkatkan daya tahan tanman terhadap serangan penyakit dan pengaruh iklim yang tidak menguntungkan.
Menurut Lubis (1992), ada beberapa faktor yang sangat mempengaruhi pertumbuhan dan produksi kelapa sawit yang berkaitan dengan peningkatan produksi, yaitu kesesuaian lahan, pembangunan kebun, dan komponen produksi. Berkaitan dengan hal tersebut, Pahan (2008) menyatakan bahwa pertumbuhan dan perkembangan tanaman kelapa sawit sangat dipengaruhi oleh pemberian pupuk dan keteersediaan hara di dalam tanah. Kemampuan lahan dalam penyediaan unsur hara secara terus menerus bagi pertumbuhan dan perkembangan tanaman kelapa sawit yang berumur panjang sangatlah terbatas. Keterbatasan daya dukung lahan dalam penyediaan unsur hara ini harus diimbangi dengan penambahan unsur hara melalui pemupukan.
Rekomendasi pemupukan yang diberikan oleh lembaga penelitian selalu mengacu pada  4T yaitu tepat jenis, tepat dosis, tepat cara, dan tepat waktu pemupukan. Akan tetapi dalam pelaksanaannya sering terjadi penyimpangan sehingga diperlukan adanya pengelolaan dalam kegiatan pemupukan mengingat biaya yang dikeluarkan untuk kegiatan pemupukan di perkebunan kelapa sawit tergolong tinggi yaitu sebesar 40-60 % dari total biaya pemeliharaan atau sekitar 30 % dari total biaya produksi. Pemupukan yang efektif dan efisien dapat dicapai dengan memperhatikan beberapa hal yaitu : jenis dan dosis pupuk, cara pemberian pupuk, waktu pemupukan, tempat aplikasi serta pengawasan dalam pelaksaan pemupukan (Poeloengan et al., 2003).
1.2    Tujuan
a.        Umum
Kegiatan magang bertujuan agar penulis memperoleh pengalaman dan kemampuan kerja baik secara teknis di lapangan maupun manajerial, meningkatkan keterampilan penulis dalam memahami proses kegiatan kerja di perkebunan kelapa sawit secara nyata.
b.        Khusus
Penulis melakukan kegiatan Budidaya kelapa sawit di kebun inti 2 PT SAL 1 mulai dari perawatan, panen hingga infield.


1.3    Ruang Lingkup
Ruang lingkup dalam kegiatan Magang kali ini dilakukan secara umum, yaitu mempelajari segala aspek kegiatan atau pekerjaan yang dilakukan oleh PT.Sari Aditya Loka-1 yang merupakan salah satu perkebunan kelapa sawit yang ada di provinsi Jambi, dimana didalamnya terdapat kegiatan budidaya perkebunan kelapa sawit yang mana kegiatan tersebut adalah mulai dari perawatan TM, pengolahan lahan gambut, pengembangan hingga pemanenan.

















II. Metode Pelaksanaan Magang
Kegiatan magang yang dilakukan meliputi kegiatan praktek di lapangan dan kegiatan manajerial baik di kebun maupun di kantor estate. Kegiatan-kegiatan tersebut disesuaikan dengan jadwal yang ditetapkan oleh pihak kebun tempat melaksanakan kegiatan magang.
Teknik pengumpulan data yang dilakukan antara lain adalah pengumpulan data primer dan pengumpulan data sekunder.
Pengumpulan data primer meliputi kegiatan sebagai berikut :
1.   Observasi
Merupakan pelaksanaan kegiatan melihat dan ikut serta dalam kegiatan teknik budidaya, perawatan TM dan pemanenan yang ada pada PT. Sari Aditya Loka-1.
2.   Diskusi
Dalam pengumpulan data perlu dilakukan diskusi atau Tanya jawab dengan Manager, Asisten Kepala, Asisten Divisi, Mandor, dan para pekerja yang ada dilapangan mengenai hal-hal yang berhubungan dengan kegiatan teknik budidaya, perawatan TM dan pemanenan.
Pengumpulan data sekunder meliputi kegiatan pengambilan data kebun yang diberikan oleh kepala kantor estate dan kepala divisi mengenai kegiatan budidaya dari hulu hinggak ke hilir. Data yang diperoleh baik dari data primer maupun sekunder akan dijadikan bahan perbandingan dengan studi pustaka baik berupa buku teks, jurnal, dan sumber pustaka lainnya.
A.      Waktu dan Tempat Pelaksanaan
1.    Waktu Pelaksanaan
Praktik kerja lapangan ini dilaksanakan selama ± 8 minggu (2 bulan) yang dimulai pada tanggal  Oktober hingga 31 November 2014 dan waktu disesuaikan dengan jam kerja kantor terkait di PT.Sari Aditya Loka-1 Kabupaten Merangin Provinsi Jambi.

2.    Tempat Pelaksanaa Kegiatan
Kegiatan Praktik Lapangan ini akan dilaksanakan di PT.Sari Aditya Loka-1 yang beralamat di Desa Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Provinsi Jambi.

B.       Jadwal Rencana Kerja
Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan selama magang telah dirancang dalam jadwal rencana kerja yang dapat dilihat pada tabel 2.
Tabel 2. Jadwal Rencana Kerja
Jenis kegiatan
Bulan Oktober
Bulan November
Bulan Desember
Mg2
Mg3
Mg4
Mg1
Mg2
Mg3
Mg4
Mg1
Mg2
Tiba dilokasi, berkenalan dengan pegawai pengelola PT. SAL.









Orientasi kebun atau melihat gambaran umum perusahaan secara langsung.









Peninjauan langsung Perawatan Tanaman Menghasilkan
(Pengendalian gulma dan OPT)









Peninjauan langsung ke afdeling (proses pemupukan)









Interview dengan mandor, ka.asisten/afdeling (managemen pemupukan)









Pengamatan langsung tehnik pengelolaaan pemupukan(pengambilan sampel, proses analisi, penetapan dosis, proses pemupukan, cara pemupukan dll)









Pengolahan Lahan gambut









Peninjauan langsung kegiatan pemanenan dilapangan, interview dengan mandor, ka.asisten dilapangan.









Penyusunan draf laporan









Kembali ke perguruan tinggi





















III.  Hasil dan Pembahasan
3.1   Keadaan Umum Perusahaan (Data Sekunder)
3.1.1        Sejarah singkat perusahaan
PT. Sari Aditya Loka-I (PT.SAL-I) merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang industry perkebunan kelapa sawit. Sebagai salah satu perkebunan kelapa sawit PT. Sari Aditya Loka-I (PT.SAL-I) yang didirikan pada tahun 1989 yang berloksi di Desa Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Provinsi Jambi. Pabrik kelapa sawit ini mulai memproses pengolahan atau berproduksi pada Mei 1995 dengan kapasitas 30 ton/jam dan pada tahun 1997 kapasitas produksi tersebut telah diganti menjadi 60 ton/jam, kemudian pada tahun 2003 membangun unit pabrik KCP (Kernel Crushing Plant).
Selain itu PT. SAL-1 juga memiliki visi dan misi perusahaan. Adapun visinya adalah “Menjadi panutan dan berkontribusi dalam pembangunan & kesejahteraan bangsa “ dan misinya adalah “Menjadi perusahaan agribisnis yang paling produktif dan inovatif di dunia “.
3.1.2        Letak Wilayah Administratif
Perkebunan kelapa sawit PT Sari Aditya Loka-1 Inti (SAL-1) terletak di Desa Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin Provinsi Jambi. Tata letak dan posisi perkebunan PT SAL-I dari sebelah Utara berbatasan dengan Desa Bunga Tanjung, di sebelah Timur berbatasan dengan Desa Pematang Kabau, di sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Bunga Antoi, dan di sebelah Barat berbatasan dengan Desa Sinar Gading. Secara geografis lokasi PT SAL-1 terletak antara 2o0,6’36” – 1o52’48” Lintang Selatan dan antara 102o28’12” – 102o34’48” Bujur Timur. Peta kebun PT SAL-1 dapat dilihat pada lampiran (3).

3.1.3        Struktur Organisasi dan Ketenagakerjaan
Organisasi pada PT SAL-1 dipimpin oleh seorang Administratur (ADM), dalam menjalankan tugasnya ADM dibantu oleh kepala tata usaha (KTU), kepala kebun atau Askep, kepala teknik (infrastruktur), kepala pabrik (Mill Manager), serta kepala Community Development Office (CDO) serta semua karyawan  yang ada di PT SAL-1. Struktur organisasi Administratur PT SAL-I membawahi Kepala Kebun, sedangkan Kepala kebun membawahi Asisten rawat, panen dan infield. Kepala kebun bertugas mengkoordinasikan pelaksanaan teknis dalam pengelolaan produksi tanaman yang tugasnya dibantu oleh beberapa asisten. Asisten bertanggung jawab langsung kepada kepala kebun atas pelaksanaan kegiatan pada bagian yang dipimpinnya. Dalam pelaksanaan tugas dan kegiatan di lapangan, asisten dibantu oleh mandor I dan beberapa mandor lainnya, sedangkan untuk kegiatan administrasi di kantor dipegang oleh krani bagian.
Adapun penggolongan tenaga kerja yang terdapat di PT.SAL-1 adalah sebagai berikut :
a.         Staff
Golongan staff terdiri dari ADM, Manajer, Asisten. Untuk perekrutan staff dilakukan oleh direksi yang berkantor pusat di Jakarta.
b.        Semi Staf
Golongan semi staff terdiri supervisor, asisten supervisor dan karyawan lain yang telah diangkat golongan nya menjadi supervisor karena prestasi kerja yang diraihnya. Untuk perekrutan semi staff dilakukan di HO atau di site
c.         Syarat Kerja Umum ( SKU)
Merupakan karyawan tetap di PT.SAL-1 terdiri dari karyawan kebun, karywan pabrik, teknis dan administrasi. Perekrutan SKU dilakukan di Site.
d.        Pekerja Harian Lepas (PHL)
Merupakan pekerja yang bekerja berdasarkan banyaknya volume kerja. Pekerja ini dipekerjakan sesuai dengan kebutuhan tenaga kerja yang dibutuhkan dan diatur oleh keputusan kerja bersama.
Berikut dapat dilihat gambar struktur organisasi Kebun Inti 2 yang ada di PT SAL 1 Merangin pada Gambari 1.
Gambar 1. Struktur organisasi PT SAL I di Kebun Inti II

3.1.4        Luas Kebun dan Tataguna Lahan
PT. Sari Aditya Loka-1 memiliki luas areal secara keseluruhan 5.080.16 Ha yang terdiri dari kebun Inti I seluas 3.338,3 Ha, Inti II seluas 1.741,86 Ha. Selain itu PT. SAL-1 juga memiliki kebun binaan yaitu plasma Hitam Ulu seluas 14.441,9 Ha, dan plasma Tanah Garo dengan luas 1.718,5 Ha. Akan tetapi untuk saat ini kebun plasma tidak masuk dalam luasan areal perkebunan karena sebagian besar dari kebun plasma tersebut sudah berdiri sendiri atau lepas dari pengawasan PT. SAL-1. Pembagian areal konsesi perkebunan PT. Sari Aditya Loka-1 dapat dilihat pada tabel 3 dan tabel 4 dibawah ini:
Tabel 3. Pembagian Areal Konsesi Perkebunan PT. Sari Aditya Loka-1
Kebun
Luas Areal (Ha)
Inti I
3.338,3
Inti II
 1.741,86
Total
 5080,16
Sumber: PT. Sari Aditya Loka-1, 2012

Tabel 4. Pembagian Areal Perkebunan Kelapa Sawit di Kebun Inti II
BLOK
KODE
TH TNM
LUAS
POKOK
 SPH

BLOK
RATA-2
TANAM
PROD

INTI 2
TOTAL
2.001
1.738,4
213.454
122
INTI 2
Mineral
2.000
818,7
98.653
120
INTI 2
Gambut
2.002
919,7
114.801
124
OG
TOTAL
2.002
596,9
74.952
125
OH
TOTAL
2.001
632,8
78.283
123
OI
TOTAL
1.999
508,78
60.219
118
OG
Mineral
1.999
325,2
40.474
124
OH
Mineral
2.001
222,5
25.677
115
OI
Mineral
1.999
271,0
32.502
119
OG
Gambut
2.004
271,7
34.478
126
OH
Gambut
2.001
410,3
52.606
128
OI
Gambut
1.999
237,8
27.717
116
OG
G. Dalam
2.004
121,8
15.898
130
OG
G. Dangkal
2.003
149,9
18.580
123
Sumber: PT. Sari Aditya Loka-1, 2012
3.1.5        Keadaan Tanah dan Tanaman
a.        Geologi
Geologi daerah SAL-1 di sebelah utara Sarolangun dan sebelah barat dari Pauh termasuk ke dalam bagian dari formasi Kasai, yang terdiri dari batuan-batuan yang terdiri dari tuf, tuf berbatu apung sisipan batu pasir tufaan, batu lempung tufaan sesetempat konglomeratan dan kayu terkersikan. Pada daerah aliran sungai Batang tembesi, merupakan dataran aliran sungai yang terbentuk dari bahan endapan aluvium. Geologi secara umum, daerah ini diliputi oleh formasi-formasi yang termasuk grup Palembang, yang setempat-setempat terutama pada antiklin terdapat batuan sedimen yang berumur lebih tua. Selain bagian geologi yang terdiri dari batuan sedimen kuarter dan tersier tersebut, bagian yang terbentuk oleh endapan sungai yang melebar pada beberapa bagian, disebut sebagai formasi Qa (Aluvium) didalamnya termasuk rawa belakang yang luas dari sungai Air Hitam. Rawa ini terakumulasi sisa-sisa vegetasi membentuk tanah gambut.
b.        Fisiografi dan Bentuk Wilayah
Fisiografi daerah di aeral PT SAL-1 berdasarkan keadaan geologinya dapat digolongkan kedalam 3 Grup Fisiografi/Landform, yaitu Grup Kubah Gambut, Tektonik dan Aluvial. Grup kubah gambut terdiri dari landform rawa belakang. Kubah gambut menempati areal paling luas yakni sekitar 73,5%. Grup tektonik di daerah ini hanya terdiri dari 1 subgrup, yaitu dataran tektonik menempati areal tidak luas di areal PT. SAL-1, bentuk wilayahnya berombak. Fisiografi aluvial di daerah ini hanya berupa dataran aluvial dan jalur aliran sungai dengan bentuk wilayah datar sampai agak datar, terdapat di bagian utara dan timur areal PT. SAL-1.
c.         Keadaan Tanaman
Tanaman kelapa sawit yang di budidayakan di PT SAL-1 adalah varietas Tenera dari hasil persilangan Dura dan Pisifera. Lahan perkebunan untuk penanaman kelapa sawit pada kebun inti I dan inti II dilakukan pada tahun 1987. Proses penanaman kelapa sawit dimulai pada tahun 1988 sampai tahun 1989 dimana proses penanamannya dilakukan secara bertahap. PT. Sari Aditya Loka-1 memiliki luas areal secara keseluruhan 5.080.16 Ha yang terdiri dari kebun Inti I seluas 3.338,3 Ha, Inti II seluas 1.741,86 Ha. Selain itu PT. SAL-1 juga memiliki kebun binaan yaitu plasma Hitam Ulu seluas 14.441,9 Ha, dan plasma Tanah Garo dengan luas 1.718,5 Ha. Akan tetapi untuk saat ini kebun plasma tidak masuk dalam luasan areal perkebunan karena sebagian besar dari kebun plasma tersebut sudah berdiri sendiri atau lepas dari pengawasan PT. SAL-1.
Pola tanam yang digunakan adalah segitiga sama sisi 9.2 m x 9.2 m x 9.2 m sehingga standar populasinya (SPH) adalah 136 tanaman per hektar. Pada Afdeling ICU, Satuan Pokok per Hektar hanya 126 dan kini sudah mulai berkurang hal ini disebabkan banyaknya pokok roboh yang tidak produktif lagi serta pokok yang mati akibat terserang hama dan penyakit tanaman serta pokok yang mati akibat kondisi lahan yang kurang mendukung.
3.2  Kegiatan Selama Magang
3.2.1        Pembibitan
Pembibitan adalah tempat untuk menumbuhkan kecambah hingga menjadi bibit dan memeliharanya sampai bibit siap ditanam ke lapangan.  Sebelum melakukan kegiatan pembibitan seluruh karyawan yang ada di areal pembibitan harus mengikuti kegiatan apel pagi terlebih dahulu bersama kepala kebun dan mandor pembibitan. Apel pagi dimulai pada pukul 07.00 WIB dan kepala kebun memberikan pengarahan terhadap seluruh karyawan baik untuk keamanan dalam bekerja maupun ke efektifan pekerjaan. Setelah kepala kebun memberikan pengarahan selanjutnya mandor bibitan melaksanakan tugas untuk mencatat kehadiran karyawan (absensi) dan dilanjutkan dengan pembagian tugas masing – masing karyawan sesuai yang diinstruksikan mandor.
A.      Pembibitan Awal (Pre-Nursery)
a.        Persiapan Awal
Areal pembibitan terlebih dahulu dibersihkan dari segala jenis sampah dan vegetasi kemudian diratakan sehingga menjadi areal yang clean weeding. Tujuannya agar gulma, sumber hama dan penyakit yang terdapat di sekitar bibit dapat di kurangi sekecil mungkin, dan polybag dapat tersusun rapi. Luasan areal pre-nursery sendiri adalah 0,13 Ha yang akan ditutupi naungan paranet. Kemudian di buat lay out bibitan, meliputi letak bedengan pre-nursery, blok-blok untuk main-nursery jalan dan instalasi air.
b.        Membuat Naungan
Naungan dalam pembibitan kelapa sawit berguna untuk menghalau paparan panas sinar matahari secara langsung ke kecambah yang ditanam. Dengan naungan maka penguapan yang berlebihan dapat berkurang hingga 70% dan dengan pemagaran sepenuh dapat mengurangi resiko serangan hama dari luar untuk masuk kedalam areal pembibitan pre-nursery.


Fungsi pelindung adalah:
  1. mencegah terbakarnya daun bibit akibat  sengatan matahari langsung.
  2. Mencegah terbongkarnya bibit akibat curah hujan yang tinggi.
  3. Membatasi penguapan air baik melalui daun bibit ataupun dalam tanah babybag.
  4. Menjaga kelembaban udara dilingkungan bibit agar tidak terlalu rendah.

Supaya pekerja lebih bebas bergerak, maka naungan dibuat dengan tinggi 2,5 meter. Tiang naungan terbuat dari kayu ataupun bambu sedangkan atapnya menggunakan paranet.
c.         Membuat bedengan
Bedengan dibuat setelah naungan sepenuhnya jadi, sehingga saat pembentukan bedengan tidak lagi terganggu dengan aktifitas pembuatan naungan. Pembuatan jumlah bedengan disesuaikan dengan jumlah kecambah yang akan ditanam.
Bedengan adalah tempat meletakkan atau menyusun babybag berlantai tanah dengan dinding terbuat dari bambu ataupun kayu dan berfungsi untuk mencegah agar bibit tidak  mudah bergeser/rebah sewaktu pemeliharaanya serta memudahkan inventarisasi persediaan bibit yang ada.
Ukuran bedengan 1 x 10 meter dan terdapat 54 bedengan. Masing – masing bedengan menampung 1000 babybag. Diantara 1 bedengan dengan bedengan lainnya dibuat jarak 90 cm. Berikut dapat dilihat bentuk bedengan pada pembibitan pre nursary yang telah dibuat pada Gambar 2.
  
Gambar 2. Bedengan pembibitan dan Naungan
d.        Pengisian media tanam
Media tanam yang dipakai untuk mengisi babybag adalah campuran top soil, solid dan trikoderma dengan perbandingan 670 gr : 300 gr : 30 gr. Tanah yang digunakan untuk media tanam terlebih dahulu di ayak hingga yang halus saja tersisihkan untuk digunakan sebagai media tanam. Solid merupakan hasil dari pengolahan limbah cair pabrik yang menghasilkan endapan limbah, endapan inilah yang disebut solid dan digunakan sebagai campuran media tanama pembibitan. Solid murni yang berasal dari line application pabrik tersebut terlebih dahulu dikeringkan atau dijemur agar solid tersebut lebih remah dan mudah dalam pencampuran, setelah di jemur solid kemudian di ayak dan dicampur dengan trikoderma dan top soil. Pada dasarnya penggunaan solid sebagai campuran media tanam pada pembibitan sawit masih jarang dilakukan, namun karena solid mengandung unsur hara yang tinggi serta bahan organik dan bakteri membuat solid menjadi salah satu solusi sulitnya penyedian kompos ataupun pupuk organik sebagai campuran media tanam. Dengan penggunaan solid, dapat memperkecil biaya pengeluaran pembibitan yang awalnya seharusnya membeli pupuk organik namun kini digantikan limbah hasil buangan pabrik yang yang tanpa memerlukan biaya lagi.
Campuran ini berguna untuk:
  1. Memudahkan perkembangan perakaran
  2. Mengatasi serangan jamur/ bakteri
  3. Penyedia unsur hara
Kemudian komposisi tanah tersebut dibawa kedalam areal tempat penyusunan babybag dan disusun di dalam bedengan secara rapat berdampingan.
e.         Seleksi kecambah
Sebelum ditanam kecambah diseleksi terlebih dahulu. Kecambah yang patah, busuk, terserang cendawa, kerdil dan abnormal lainnya dibuang dan selanjutnya direndam dilarutan fungisida. Dalam kegiatan seleksi kecambah terdapat standar optimal penyeleksian, yaitu 2,5% kecambah yang diseleksi dari jumlah keseluruhan kecambah yang dimiliki. Hal ini merupakan telah menjadi standar SOP dari perusahaan yang telah dilakukan selama ini. Karena pada jumlah keseluruhan kecambah yang akan dibibitkan terdapat 2,5% kecambah yang abnormal dan akan ditanam secara terpisah namun jika tak layak akan disingkirkan.
f.         Menanam kecambah
Penanaman kecambah ditanam sedalam 2- 3 Cm dengan cara membuat lubang terlebih dahulung untuk menghindari patahnya akar dari kecambah. Meletakkan kecambah pada lubang tersebut, kemudian ditutup kembali dengan tanah. Sewaktu meletakkan kecambah radicula (calon akar) mengarah ke bawah dan plumula (calon daun) ke atas.
Hal ini dikarenakan jika penanaman terbalik akan berakibat terhambatnya pertumbuhan kecambah yang awalnya plumula bisa langsung tumbuh keatas, namun karena terbalik mengakibatkan plumula tumbuh kebawah dan kemudian mengarah keatas sehingga mengakibatkan pertumbuhan dari kecambah sendiri terganggu, begitupula dengan radicula.
g.        Penyiraman
Penyiraman dilakukan 2 x sehari yaitu pagi dan petang hari. Setiap bibit membutuhkan 0,1 – 0,25 liter air dalam setiap penyiraman. Penyiraman dilakukan untuk menjaga kelembaban dan menyediakan air yang sangat dibutuhkan kecambah dalam proses pertumbuhannya, serta untuk menjaga kegemburan tanah agar tidak sempat kering. Untuk penyiraman digunakan sistem penyiraman pipa irigasi.
B.       Pembibitan Tahap ke dua (Main Nursery)
Main nursery adalah pembibitan tahap ke-2 yang merupakan lanjutan dari pru nursery, dikarenakan pertumbuhan bibit yang semakin besar sehingga baby bag tidak mampu lagi untuk menampung bibit serta ketersediaan unsur hara tidak lagi mencukupi kebutuhan bibit yang semakin besar.
a.        Persiapan areal
Areal main-nursery yang disediakan berada tepat disamping areal pru nursery, hal ini bermaksut agar saat pemindahan dari pru nursery ke main nursery lebih mudah dan mengurangi resiko kerusakan saat pemindahan lebih besar. Areal main nursery harus diratakan agar penempatan poly bag lebih mudah.
b.        Mengisi tanah ke polybag besar
Bahan pengisi polybag besar menggunakan tanah. Yang diambil didaerah sekitar tanah lokasi bibitan. Polybag yang digunakan untuk main-nursery adalah polybag ukuran 5kg.
Kegiatan yang dilakukan penulis selama di pembibitan utama (Main-Nursery) hanya sebatas pengisian tanah sub soil kedalam polybag. Hal tersebut karena pada pembibitan awal (pre-nursery) kecambah masih berusia satu bulan setelah penanaman kecambah.
3.2.2        Perawatan Tanaman Kelapa Sawit
Pemeliharaan tanaman merupakan salah satu usaha untuk meningkatkan dan menjaga kesuburan tanah dalam lingkungan pertumbuhan tanaman utama guna mendapatkan tanaman yang sehat dan berproduksi sesuai dengan yang diharapkan. Pemeliharaan tanaman menghasikan (TM) adalah melaksanakan serangkaian aktivitas kerja rawat pada areal tanaman yang telah berproduksi. Perawatan TM merupakan lanjutan dari pemeliharaan tanaman belum menghasilkan (TBM), perawatan TM ditujukan untuk memperoleh produksi optimal. Tujuan kegiatan rawat TM untuk menjaga agar tanaman tumbuh normal dan berpotensi produksi normal, mempermudah pekerjaan pemanenan, pengutipan brondolan dipiringan, pemupukan dan memperkecil losis produksi. Pekerjaan rawat TM yang dilakukan diperkebunan ini dibagi menjadi pekerjaan rutin dan non rutin. Rangkaian kegiatan rawat tanaman menghasilkan yaitu meliputi pengendalian gulma pada piringan, pasar pikul, tempat pengumpulan hasil, rawat gawangan, pemangkasan pelepah, pemupukan, perbaikan tata air serta pengendalian hama penyakit tanaman. Selama kegiatan magang penulis mengikuti kegiatan rawat yaitu Circle (piringan), Path (pasar pikul), TPH atau CPT dengan menggunakan bahan kimia dan rawat dengan cara manual, rawat gawangan manual, tapak timbun, pemupukan dan pengendalian hama penyakit tanaman, dan rawat bendungan.
Gulma merupakan tanaman yang mengganggu tanaman utama yang artinya jika tumbuh diantara atau sekitar tanaman utama dapat mengganggu pertumbuhan tanaman kelapa sawit, karena menurunkan produksi akibat bersaing dalam pengambilan unsur hara, air, sinar, matahari, dan  ruang hidup. Macam-macam gulma yang ditemukan di perkebunan kelapa sawit selama penulis magang yaitu, gulma Asystasia intrusa, gulma Kasapan (Clidemia hirta), gulma Paitan (Paspalum conjugatum), gulma pakisan resam (Dicranopteris linearis), gulma kentangan (Borreria latifolia), gulma kirinyuh (Chromolaena odorata) serta tanaman Neprolephis. 
Neprolephis merupakan jenis tamat atau tanaman bermanfaat. Neprolephis dikatakan gulma jika berada di piringan pokok dan peth namun akan menguntungkan jika berada digawangan mati. Di perkebunan ini dengan sengaja dipelihara digawangan mati karena mempunyai beberapa manfaat yaitu, dapat menjaga kelembapan tanah dan sebagai penyimpan air ditanah gambut, kemudian sebagai inang predator ulat api.
Pengendalian gulma yang dilakukan di perkebunan PT SAL-1 yaitu dengan cara pembersihan gulma dipiringan (circle), pasar pikul (path), tempat pengumpulan hasil (TPH), pembersihan gawangan dan pemberantasan lalang. Pekerjaan pengendalian gulma ini merupakan pekerjaan rutin yang dilakukan di PT SAL-1 dan mempunyai rotasi dalam pengerjaannya. Rotasi yang dibuat pada kondisi dimana gulma yang tumbuh tidak merugikan tanaman utama serta mengganggu pekerjaan pemanenan dan pemupukan. Rotasi pengendalian gulma ini dilakukan tiga bulan sekali, sehingga rotasi yang dibuat dapat menjaga pertumbuhan gulma sehingga tidak merugikan secara ekonomis. Tujuan pengendaalian gulma pada CPT adalah penghindarkan persaingan unsur hara oleh tanaman, memudahkan pemanen untuk pengutipan brondolan, memudahkan pemanen mengangkut buah (TBS) ke TPH dan memudahkan kegiatan rawat lainnya.
Pengendalian gulma yang dilakukan adalah dengan menggunakan bahan kimia dan manual. Pengendalian gulma dilakukan berdasarkan kerapatan gulma, alat dan bahan yang digunakan, tenaga kerja dan cuaca. Pengendalian gulma dengan menggunakan racun rumput atau herbisida dengan cara penyemprotan. Herbisida yang digunakan yang bersifat sistemik dan besifat kontak. Herbisida sistemik merupakan herbisida yang dapat membunuh gulma dengan  cara herbisida masuk kejaringan gulma melaui daun, akar yang kemudian ditranslokasikan keseluruh jaringan gulma dan dapat mengganggu fisiologi gulma dan akhirnya gulma dapat mati. Herbisida sistemik yang biasanya digunakan oleh kebun PT SAL 1 ini adalah Round-up dengan bahan aktif Glyphosate sedangkan Herbisida kontak adalah herbisida yang dapat membunuh gulma apabila bagian jaringan terkena racun saja. Herbisida kontak yang digunakan yaitu yang digunakan adalah Gramaxon dengan bahan aktif Paraquat yang cair dan berwarna biru tua. Penggunaan yang dilakukan berbeda-beda tergantung gulma yang disemprot. Herbisida sistemik biasa pada tanaman berdaun lebar, berbatang lunak dan berlapisan lilin tipis, sehingga racun saat mengenai daun atau batang dapat segera terserpa kedalam jaringan tanaman dan mati sedangkan herbisida kontak digunaka untuk gulma-gulma keras dan berlapisan lilin tebal.
a.        Rawat piringan (circle)
Rawat piringan pada kelapa sawit merupakan pekerjaan rutin yang dilakukan oleh PT SAL-1. Piringan adalah daerah sekeliling pohon yang memberikan ruang untuk pertumbuhan tanaman. Tujuan dilakukan pembersihan piringan adalah untuk memudahkan proses pemanenan, pengutipan brondolan, pemupukan atau peletakan pupuk. Rawat piringan adalah proses pembersihan gulma yang dapat mengganggu dan merugikan tanaman utama dalam persaingan pengambilan unsur hara dan air.
Piringan tanaman menghasilkan yang dibersihkan adalah melingkar sampai jari-jari 2 m dari pangkal pohon. Selama penulis magang, pembersihan piringan yang dilakukan adalah dengan cara manual yaitu dengan menggunakan garu membersihkan piringan secara melingkar dengan menarik keluar hingga piringan bersih dari gulma serta sampah lainnya, dan secara chemist yaitu penyemprotan daerah piringan. Penyemprotan dilakukan dengan rotasi 3 bulan sekali atau 120 hari pada setiap blok. Piringan yang disemprot harus bebas gulma dan benar-benar mati. Penyemprotan dilakukan dengan cara memutari piringan pohon sehingga semua gulma dapat disemprot. Pekerjaan penyemprotan dilakukan oleh PHL (Pegawai Harian Lepas) yang dilakukan oleh karyawan perempuan. Alat-alat yang digunakan yaitu hand sprayer, nozzle, takaran, ember dan air. Norma kerja piringan adalah 0.5 HK/Ha.
b.        Rawat path (pasar pikul)
Rawat pasar pikul adalah jalan yang ada ditengah barisan tanaman yang berfungsi untuk jalan pekerjaan rawat, pemupukan, pengendalian haman dan penyakit tanaman serta mengangkut hasil panen yang akan dikeluarkan dari blok ketempat pengumpulan hasil TPH. Pasar pikul dibersih dari gulma, anak kayu, tanggul sisa-sisa kayu. Rawat pasar pikul dilakukan dengan cara chemist (bahan kimia) dan manual, namun selama penulis magang rawat pasar pikul menggunakan chemist, yaitu dengan penyemprotan. Radius Path yang dibersihkan dari gulma dan anak kayu adalah 1,5 m.
c.         Rawat TPH (Tempat Pengumpulan Hasil)
Rawat TPH adalah suatu tempat yang dibuat untuk mengumpulkan hasil TBS (Tandan Buah Segar) dan brondolan dari dalam blok yang telah selesai dipanen. Luas TPH yang ada di perkebunan ini yaitu dengan ukuran 4 x 3 m. Rata-rata jumlah TPH dalam satu blok 50 - 56 TPH. Rawat TPH di lakukan secara rutin dengan rotasi 3 kali dalam satu tahun. Selama magang penulis mengikuti kegiatan rawat CPT atau circle, path dan TPH sekaligus dengan menggunakan chemist. Namun untuk rawat TPH ada yang dilakukan secara manual yaitu dibersihkan dengan menggunakan garu atau cangkul. Norma rawat TPH adalah 0,5 HK/Ha.
d.        Rawat gawangan
Rawat Gawangan adalah areal yang berada diluar piringan tanaman. Rawat gawangan merupakan kegiatan membersihkan dari gulma, anak kayu yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman utama. Areal gawangan kelapa sawit dikendalikan dari gulma yang dapat mengganggu tanaman utama terutama perebutan unsur hara, menghambat pertumbuhan tumbuhan inang hama, mencegah kondisi yang terlalu lembab sehingga sekaligus dapat menekan pertumbuhan penyakit tanaman, serta memperlancar proses penyerbukan tanaman. Namun gawangan kelapa sawit pada kebun PT SAL 1 yang ada dilahan gambut dipelihara jenis pakis Neprolephis. Neprolephis dipertahankan karena berfungsi untuk menjaga kelembaban tanah gambut sehingga dapat menyimpan cadangan air untuk musim kemarau, mengurangi laju subsiden gambut serta inang bagi predator ulat api. Namun jika tumbuhan tersebut sudah tinggi maka dilakukan pembabatan hingga tingginya 20-30 cm dari permukaan tanah. Dalam pembabatan (slashing) yang dilakukan perkebunan ini selalu menghindari clean weeding (pembabatan bersih) yang bertujuan untuk menjaga kelembapan tanah dan menjaga kelangsungan hidup predator organisme pengganggu tanaman.
Rawat gawangan bertujuan membuang jenis gulma yang merugikan baik secara agronomis maupun ekonomis. Perawatan gawangan yang dilakukan di PT SAL 1 yaitu rawat gawangan manual dan DAK (dongkel anak kayu). Rawat gawangan manual dilakukan dengan menebas gulma yang sudah tinggi mencapai 70 cm diatas permukaan tanah. Norma pekerjaan rawat gawangan manual adalah 2 hk/ha. Sedangkan pekerjaan dongkel anak kayu yaitu membersihkan dari gulma yang dianggap akan menjadi tumbuhan berbatang besar sehingga menyulitkan pengendaliannya. Jenis gulma yang dikendalikan dengan dongkel atau cabut yaitu semua tumbuhan berkayu termasuk anakan sawit, misalnya Clidemia hirta, jenis keladian, pisangan dan pulai.
e.         Pemangkasan/penunasan pelapah (prunning)
Prunning atau disebut juga dengan canopy management yaitu menjaga dan mengatur jumlah pelepah dipokok sesuai kebutuhan pada tingkat umur tanaman dengan cara membuang pelapah yang tidak berguna lagi bagi tanaman. Tujuan dilakukan canopy management dengan cara pruning yaitu mengurangi pelepah kering yang tidak produktif lagi guna menjaga suplai hara dan air supaya tidak terus berlangsung pada daun atau pelepah yang tidak produktif lagi, memudahkan proses pemanenan, menjaga agar brondolan tidak menyangkut pada pelapah, sehingga mengurangi terjadinya losis buah, menjaga kelambapan agar tidak mudah terserang penyakit tanaman serta menjaga kesimbangan pertumbuhan vegetative dan generative tanaman kelapa sawit. Menurut Sastrosayono (2003), kriteria pruning pada tanaman kelapa sawit untuk tanaman menghasilkan pokok-pokok yang tingginya kurang dari 10 m yaitu sistem songgo buah dua. Berikut adalah kriteria penunasan yang ada di PT SAL-1.
Tabel 5: Kriteria (Prunning) pada Tanaman Menghasilkan (TM)    kelapa sawit di PT  SAL-1

Umur tanaman
Standar pelepah Perpokok tanaman
Rotasi
Metode Penunasan
3.5 – 4.0 tahun
56 – 64
1 kali
Prunning selektif setelah tinggi pelepah diatas 90 cm dari permukaan tanah
5.0 – 12 tahun
48 – 56
8 Bulan sekali
Pelepah tidak produktif dan songgo dua
>12
40 – 48
11 bulan sekali
Pelepah tidak produktif dan songgo satu

Songgo dua ditujukan untuk menjaga agar buah tidak gantung dan menjaga cabang pelepah optimum kelapa sawit guna mendapatkan produksi optimum, selain itu faktor  daun berkaitan dengan proses fotosintesis (dapur asimilat) dan pembentukan putik buah saat diferensiasi sel (Sastrosayono, 2003). Pemangkasan pelapah kelapa sawit yang dilakukan di PT SAL-1 ditujukan pada pelapah yang sudah tua dan tidak produktif lagi. Pelepah yang diturunkan yaitu pelepah kering yang sudah diatas 60% dan songgo buah dua.
Pekerjaan pruning yang dilakukan di PT SAL 1 yaitu pada Afdeling ICU selalu beriringan dengan Ephypit atau pembuangan gulma yang tumbuh pada pokok kelapa sawit. Alat-alat yang digunakan adalah dodos dan egrek namun tergantung ketinggian pokok kelapa sawit. Pemototongan pelepah dilakukan hingga mepet pada batang sehingga brondolan yang jatuh tidak terhalang oleh bekas pelepah yang dipruning. Pada Afdeling ICU, belum seluruhnya dilakukan pruning dengan standar songgo 2, hal ini dikarenakan pada afdeling ICU merupakan lahan gambut yang pertumbuhan tanamannya kurang optimal sehingga banyak pelepah kering yang berada pada songgo dibawah buah tersebut.

f.         Pemupukan Tanaman Menghasilkan Kelapa Sawit
Pemupukan adalah suatu proses penambahan unsur hara secara efektif dan berimbang yang diberikan secara langsung ketanaman maupun tidak langsung kedalam tanah (AAL, 2010). Unsur hara yang diberikan ketanaman digunakan untuk pertumbuhan tanaman baik vegetatif  maupun pertumbuhan generatif. Tujuan dilakukan pemupukan untuk mempertahankan kesuburan tanah, meningkatkan pertumbuhan generatif maupun vegetatif sehingga dapat meningkatkan produksi. Dalam proses pemupukan di PT SAL-1, selalu dimulai dari prores perencanaan yang meliputi jenis pupuk yang akan digunakan, dosis yang dibutuhkan dalam satu blok tersebut, waktu pemupukan, jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan, blok sasaran yang akan dipupuk serta sarana dan prasarana yang menunjang proses pekerjaan pemupukan. Rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh PT SAL-1 dalam proses pemupukan terlebih dahulu menghitung kebutuhan hara yang dibutuhkan tanaman, sehingga ketepatan jenis dan dosis dapat terpenuhi. Dosis pupuk yang diaplikasikan ditetapkan oleh rekomendator bagian Research and Development PT SAL-I berdasarkan hasil analisis tanah, analisis daun, analisis produksi/blok, dan pemeriksaan visual setiap tahun.
Analisis daun atau Leaf Sampling Unit (LSU) merupakan unit suatu sampel daun yang diambil dari kelompok lahan dengan tanaman yang diamati mewakili dan bersifat homogen (umur tanaman, jenis tanah, topografi dan drainase, varietas tanaman dan kultur teknis).
Setelah mendapat rekomendasi pemupukan maka dipersiapkan waktu pelaksanaan pemupukan. Pada perkebunan ini dalam satu tahun dilakukan pemupukan dua semester. Waktu pelaksanaan pemupukan pada bulan pergantian  musim hujan dan musim kemarau, hal ini ditujukan untuk keefektifan tanaman mengambil hara yang diberikan. Jenis pupuk yang digunakan dalam semester satu yaitu pupuk Makro N, P, K, Mg dan B dan pupuk Mikro yaitu Cu dan Zn. Pada perkebunan PT SAL 1 pada semester satu ini yaitu pupuk Dolomit, Rock Phospate, Urea, NPK (10-5-30) serta pupuk mikro Cu dan Zn. Pupuk mikro ditanah gambut diperlukan karenaTanah gambut juga diketahui kahat unsur mikro karena dikhelat (diikat) oleh bahan organik
Beberapa syarat pemupukan yang harus dipenuhi yaitu persiapan areal pemupukan yaitu blok berupa piringan yang akan dipupuk telah bebas dari gulma-gulma dan gawangan atau pasar pikul telah layak dilalui pemupuk. System pemupukan yang dilakukan di kebun PT SAL 1 yaitu sistem gang (gerombolan) yaitu dengan menyelesaikan pemupukan dalam satu blok seksi pemupukan, dengan demikian akan memudahkan pengawasan yang dilakukan kepala kebun, asisten afdeling, mandor 1 dan mandor rawat. Kepala kebun bertanggung jawab dalam kegiatan pemupukan di kebun, sedangkan asisten dan mandor 1 bertanggung jawab setiap tahap pemupukan yang dibantu dengan mandor rawat dalam pengawasan kegiatan pemupukan yang dilakukan.
Tahapan kegiatan pemupukan yaitu dimulai dari proses penguntilan, pelangsiran, pengeceran, penaburan pupuk dan pengumpulan karung. Penguntilan yaitu pembagian pupuk dengan cara mengemas jumlah pupuk berdasarkan rekomendasi jenis dan dosis yang dianjurkan. Tujuan dilakukan penguntilan yaitu memudahkan dalam pemupukan dan setiap pohon mendapatkan dosis yang sesuai dengan rekomendasi, selain itu menghindari hal-hal kehilangan pupuk baik itu pencurian maupun penggelapan pupuk. Dalam satu until digunakan untuk enam pokok tanaman kelapa sawit. Misalnya dosis pemupukan urea 1 kg/pokok, dalam satu baris terdapat 24 pokok tanaman maka dalam satu jalur terdapat 48 pokok tanaman, jumlah untilan yang dibutuhkan yaitu 8 until.
Pelangsiran merupakan tahap pengambilan pupuk dari gudang kelokasi atau blok yang akan dipupuk. Untilan pupuk yang telah disiapkan sehari sebelum pemupukan diangkut menggunakan mobil truk. Pelangsiran pupuk dilakukan setelah dilakukan apel pagi. Untilan ini disebar dipinggir jalan atau pinggir blok dan kemudian diteruskan dengan pengeceran untilan pupuk kedalam blok. Pengeceran pupuk yang dilakukan adalah mengecer pupuk dari dua sisi blok dari arah utara dan arah selatan. Pengeceran bertujuan untuk memudahkan proses pemupukan dan pengawasan kegiatan pemupukan. Setelah dilakukan pengeceran untilan maka siap dilakukan penaburan. Untuk jenis pupuk Makro NPK cara pemupukannya ditabur marata dipiringan dengan jarak 1-1.5 m.


g.        Kegiatan Peningkatan Intensitas Hasil atau Yield Intensification (YI)
Yield Intensification adalah peningkatan hasil (tonase buah pertahun) dengan cara memaksimalkan potensi lahan yang telah ada. Beberapa kegiatan YI yang dilakukan PT SAL-1 adalah penambahan hara organik yaitu abu boiler, tandan kosong kelapa sawit serta tapak timbun, insert tanah mineral dan cuci parit. YI yang dilakukan di Afdeling ICU ini bertujuan untuk meningkatkan hasil produksi. Afdeling ini merupakan Afdeling kritis yang membutuhkan penanganan dan input yang lebih intensif.
            Penambahan Abu boiler bertujuan untuk memperbaiki kesuburan tanah. Abu boiler banyak mengandung unsur hara Mg. Fungsi Mg yaitu selain menambah unsur hara , memperbaiki kemasaman tanah, juga dapat membantu mengeraskan tanah gambut. Pengaplikasiannya yaitu ditabur atau disebar pada piringan kelapa sawit dengan dosis 20 kg/ha. Rotasi pemberian abu ini yaitu satu tahun sekali. Norma pekerjaan tabur abu boiler ini yaitu 2.3 hk/ha. Selain penambahan Abu boiler penambahan tankos atau tandan kosong kelapa sawit juga diberikan. Tankos banyak mengandung unsur hara Kalium. Tujuan diberikan tankos yaitu untuk menambah unsure hara K dan menjaga kelembapan tanah. Dosis tankos yaitu 30 ton/ha, rotasi pemberian tankos satu tahun sekali. Tankos disebar pada gawangan mati, supaya tidak mengganggu proses pemanenan dan pemupukan. Norma pekerjaan tabur tankos yaitu 10 HK/Ha.
Kegiatan Tapak timbun di PT SAL1 ini yaitu berfungsi untuk menutupi akar gantung. Pekerjaan tapak timbun dilakukan pada pokok yang doyong dan roboh. Tanaman kelapa sawit yang doyong/hampir roboh umumnya menjadi masalah pada lahan gambut karena tanah tidak mampu menahan perakaran tanaman. Tapak timbun dibuat untuk memperbaiki perakaran agar tanaman dapat hidup kembali. Pada saat tanaman doyong/roboh maka tanaman mengalami stagnasi produksi selama ± 2 tahun sampai tanaman kembali ke posisi tegak kembali. Pekerjaan tapak timbun dilakukan dengan cara menimbun perakaran tanaman kelapa sawit yang terlihat di permukaan tanah dengan tanah yang ada di sekitar tanaman tersebut sampai akar tanaman tertutup. Pada Afdeling ICU untuk tahun ini pekerjaan tapak timbun difokuskan pada pokok kelapa sawit yang roboh atau tumbang. Norma pekerjaan tapak timbun yaitu 0.2 HK/Ha.
            Kegiatan insert tanah mineral ditujukan untuk memperbaiki sifat fisik tanah gambut. Insert tanah mineral dilakukan di Afdeling ini untuk media dalam pemupukan, mengikat pupuk agar tidak cepat larut,  karena terkait dengan sifat tanah gambut yang  mempunyai porositas yang tinggi. pekerjaan insert tanah mineral dilakukan dengan cara ditebar disekeliling piringan denga jarak 1.5-2 m. Kebutuhan tanah mineral perpokok yaitu 800 kg/pokok.
            Pembersihan parit sirip yaitu pekerjaan membersihakan gulma dan tanah agar air dapat keluar masuk dengan lancar. Parit sirip berfungsi sebagai tempat keluar masukknya air dalam blok, jika air didalam blok kelebihan maka dapat dibuang melalui parit sirip yang akan diteruskan pada parit sekunder atau collection. Kedalaman parit sirip yaitu 1 meter dengan lebar 1 meter. Rotasi pembersihan parit sirip ini yaitu 1 tahun sekali. 
h.        Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman di PT SAL-1
Hama adalah pengganggu tanaman utama yang disebabkan oleh serangga dan mamalia yang secara nyata dapat menurunkan produksi dan dapat merugikan manusia. Organisme pengganggu tanaman pada kelapa sawit dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok hama dan kelompok penyakit. Kelompok hama yang umum menyerang tanaman kelapa sawit yaitu hama ulat pemakan daun, tikus, rayap, kumbang tanduk , babi dan penggerek buah. Sedangkan penyakit tanaman yang biasanya menyerang tanaman kelapa sawit yaitu penyakit busuh pupus, penyakit busuk tandan dan penyakit busuk pangkal.
i.          Hama Tanaman Kelapa Sawit
Hama yang paling dominan yang menyerang di perkebunan PT SAL 1 kelompok hama penyerang daun, tikus dan rayap. Hama pemakan daun yaitu jenis ulat api dan ulat kantong.  Beberapa jenis ulat api pemakan daun yaitu Setora nitens, Thosea asigna, Thosea vetusta, Darna trima, Thosea bisura, Ploneta diducta, sedangkan ulat kantong yaitu Mahasema corbeti dan Metisa plana. Diantara beberapa jenis ulat api yang paling dominan ditemukan diperkebunan ini adalah Thosea asigna dan Setora nitens.
Pengendalian hama tanaman menghasilkan di perkebunan PT SAL-1 ini dilakukan setelah diketahui besarnya tingkat serangan hama tersebut. Serangan hama pada tanaman kelapa sawit baik hama pemakan daun serta buah ditandai oleh adanya gejala serangan, hanya dapat diketahui melalui kegiatan Early Warning System (EWS) atau pengamatan secara dini yang dilakukan secara berkala, terus menerus secara konsisten dan komitmen terhadap tanaman sampel yang ada di setiap blok. Pengendalian hama di perkebunan PT SAL 1 ini telah menerapkan sistem Early Warning System. Tujuan Early Warning System adalah untuk mengetahui sedini mungkin keberadaan organisme pengganggu tanaman (intensitas serangan), tinggkat populasi, kondisi, pola dan kategori serangan dilapangan. Hasil deteksi secara dini ini memberikan gambaran tentang intensitas, jenis OPT dan luas serangan, sehingga hasil deteksi tersebut dapat menentukan waktu dan cara pengendalian hama dan penyakit tersebut. Parameter EWS adalah jenis organisme pengganggu tanaman (OPT), pupulasi OPT, gejala serangan OPT, kondisi sarang burung hantu dan kondisi tanaman bermanfaat.
Cara penentuan deteksi organisme pengganggu tanaman di PT SAL-1 adalah dengan cara menetapan baris sampel (BS), titik sampel (TS) dan Pokok sampel (PS).  Penetapan TS dibuat menyebar dan merata pada setiap blok pengamatan. Satu titik sampel mewakili 1 ha. Rumus penetapan TS yaitu titik sampel pertama ditetapkan pada pokok ke-3 pada baris ke-3 dimulai dari pinggir blok dari barat. Jarak antara titik sampel kesatu dengan titik sampel kedua yaitu ditentukan dengan mencari Titik Sampel (TS) menggunakan rumus yaitu jumlah pokok sampel dalam baris dibagi dengan jumlah titik sampel dalam baris yang dikurang 1. Sedangkan untuk menghitung interval baris sampel (BS) selanjutnya yaitu jumlah baris dalam blok dibagi jumlah baris sampel dalam blok yang dikurang 1.
Selanjutnya penentuan pokok sampel (PS), pokok sampel yang diamati tanaman disekeliling TS yang ada di lingkaran satu dan dua. Setiap PS diambil pelepahnya hanya satu saja yaitu di pilih pelepah yang ke-17 atau yang gejala serangan atau populasinya. Cara pengamatan EWS yaitu pokok sampel yang dipilih adalah pokok sampel yang paling banyak ditemukan gejala baru serangan ulat pemakan daun maupun hama yang lainnya. Setiap Pokok sampel yang teripilih diamati gejala serangan baru ulat pemakan daun atau populasinya pada semua pelepah, selanjutnya diplih satu pelepah saja yang paling banyak gejala baru serangan ulat. Untuk tanaman menghasilkan pelepah yang terpilih harus dipotong dengan menggunakan egrek, kemudian diamati jenis ulat, populasi ulat, kepompong dan telur (di isi pada form EWS). Apabila populasi ulat tinggi 100-200 ulat per pelepah, pengamatan cukup dilakukan pada satu sisi pelepah dan hasilnya dikalikan dua. Deteksi dilakukan oleh mandor hama penyakit tanaman. Setiap hari hasil EWS dilaporkan kepada Kepala Afdeling untuk dianalisa dan ditindak lanjuti apabila terjadi serangan yang dikategorikan serangan ringan, sedang sampai dengan serangan berat.
Kegiatan EWS yang dilakukan di perkebunan PT SAL-1 meliputi deteksi rutin, deteksi spesial atau khusus dan deteksi ulang. Deteksi rutin yaitu deteksi yang dilakukan setiap satu bulan sekali pada semua blok tanpa mempertimbangkan ada atau tidaknya keberadaan hama pemakan ulat daun sesuai dengan jadwal yang dibuat. Kegiatan ini penting karena sebagai acuan tindakan pengendalian sedini mungkin guna mencegak terjadinya ledakan hama. Namun untuk blok-blok yang sering mendapat serangan lebih diperhatikan secara intensif. Deteksi khusus atau special adalah dilakukan apabila hasil deteksi rutin menunjukkan hasil yang bervariasi atau terdapat serangan yang segera butuh deteksi ulang untuk melihat populasi dengan menambah jumlah TS. Untuk deteksi ulang dengan menambah PS dan interval diperpendek begitu pula dengan interval BS menjadi 7 pokok dan baris. Deteksi khusus dilakukan jika pada deteksi rutin ditemukan telur, kepompong atau imago dari hama pemakan ulat daun (tategori tingkat serangan sedang). Sedangkan deteksi ulang dilakukan setelah selesai pengendalian, hal ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keefektifan hasil pengendalian (tingkat kematian). Deteksi ulang dilakukan dua kali yaitu DU I pada hari ke-7 dan DU II yaitu pada hari ke 14.
Setelah dilakukan EWS maka untuk menentukan batas kritis populasi ulat pemakan daun atau intensitas serangan adalah dengan melihat tingkat kerusakan luasan daun akibat dimakan ulat. Untuk mengetahui intensitas dan luas serangan hama dihitung dengan rumus yaitu jumlah pokok terserang dibagi dengan jumlah pokok sampel dikali dengan seratus persen. Kemudian untuk mencari luas serangan yaitu luas blok yang dideteksi dikalikan dengan intensitas serangan.
Penentuan batas kritis populasi ulat pemakan daun yang dilakukan PT SAL-1 adalah untuk menentukan kategori serangan yang digunakan sebagai dasar dalam melakukan pengendalian. Kategori serangan ringan  adalah tingkat populasi ulat pemakan daun yang belum perlu dilakukan tindakan pengendalian. Kategori serangan sedang adalah tingkat populasi ulat pemakan yang perlu mendapat perhatian serius, hal ini dikarenakan kemungkinan ada dari beberapa pokok sampel yang populasi ulat perpelepah di atas kritis sehingga perlu dikendalikan secara spot-spot. Apabila terdeteksi  sedang maka perlu dilakukan deteksi khusus dan jumlah titik sampel diperbanyak. Sedangkan kategori berat adalah tingkat populasi ulat pemakan daun yang diatas ambang ekonomi, dan cepat dilakukan pengendalian yang cepat dan tepat. Berikut kriteria kategori serangan hama kelapa sawit berdasarkan populasinya.
Tabel 6: Kategori serangan ulat pemakan daun kelapa sawit berdasarkan populasi kritis di PT SAL-1
Jenis Ulat Pemakan Daun Kelapa Sawit
Kategori serangan
Ringan
Sedang
Berat
TBM
TM
TBM
TM
TBM
TM
Setora nitens dan Thosea asigna
< 3
< 7
3-4
7-9
>5
>10
Thosea bisura dan Ploneta diducta
< 7
< 15
7-9
15-19
>10
>20
Darna trima
< 15
< 35
15-24
35-49
>25
>50
Mahasena coberti
< 3
< 7
3-4
7-9
>5
>10
Metisa plana
< 25
< 50
25-34
50-69
>35
>70
C. pendula
< 30
< 65
30-44
65-89
>45
>90

j.          Pengendalian Hama Kelapa Sawit di PT SAL-1
Pengendalian yang dilakukan PT SAL-1 yaitu apabila hasil deteksi menunjukkan populasi ulat per pelepah dalam kategori sedang dan berat. Pengendalian ulat api jika kategori berat  dan sedang menggunakan Fogging atau pengasapan dengan mesin K22Bio atau Agrofog dengan material aktifnya Bacillus thuringensis. Pengendalian dengan cara pengasapan ini biasanya digunakan untuk tanaman yang sudah pokok tinggi. kemudian penyemprotan dengan Mist Blower digunakan untuk pengendalian ulat api pokok pendek dan kategori serangannya sedang hingga berat dengan intensitas serangan yang luas, bahan aktif yang digunakan Bacillus thuringensis.
Pengendalian OPT yang ada di PT SAL 1 juga menerapkan pengendalian hayati yaitu dengan memelihara predator dan inang hama. Turnera subulata merupakan bunga pukul Delapan sebagai inang atau habitat ulat api. Bunga ini ditanam disetiap pinggir blok atau jalan kolektor. Contoh predator ulat api yaitu Sycanus sp. yang dapat menghisap telur ulat api. 
Hama yang menyerang buah kelapa sawit di PT SAL-1 yaitu tikus. Ciri-ciri buah yang dimakan tikus yaitu daging kelapa sawit dimakan habis hingga tersisa tempurungnya. Pengamatan hama ini bisa dilakukan bersamaan dengan pengamatan hama ulat api. Pengendalian hama tikus yaitu dengan racun tikus atau Remortal. Selain itu pengendalian hayati juga dilakukan dengan cara setiap blok. Satu sangkar burung Hantu atau Tyto alba mewakili luasan 20 ha. Burung hantu ini secara alami sebagai predator hama tikus. Burung hantu dapat memangsa tikus setiap harinya mencapai 2-5 ekor.
k.        Penyakit Tanaman Kelapa Sawit dan Pengendaliannya
Penyakit yang ada di perkebunan PT SAL-1  ini yaitu penyakit busuk pangkal batang (Ganoderma sp), penyakit tajuk (Krondisis), penyakit busuk pupus (Spear Rot). Penyakit busuk pangkal batang ini disebabkan oleh jamur Ganoderma. Gejala serangan dari penyakit ini yaitu daun tombak atau pupus tidak membuka 1-3 tidak membuka datu mekar, pelepah berwarna kuning, kecoklatan, mongering dan mati. Daun muda yang mati akan mudah patah dan menggantung. Terdapat pada buah basidiocarp. Penyebaran penyakit ini melalui spora (berwarna putih), melalui perantara angin. Pengendalian penyakit ini yaitu dimusnahkan karena tidak ada obat kimia yang dapat mematikan jamur ini. Langka-langkah pengendaliannya yaitu: memusnahkan tubuh buah yang ada dipangkal batang tanaman, menumbang dan membongkar pokok yang terinfeksi kemudian dicincang, membuat parit isolasi yang mengelilingi pokok yang terinfeksi dengan kedalaman 60-80 cm dengan jarak 1.5-2 m. pembuatan ini berfungsi untuk memutuskan jaringan makanan melalui akar. Kemudian di sekeliling parit ditaburi belerang dosis 3 kg kemudian ditutup dengan tanah selama 1 minggu. Setelah 1 minggu diberi Trichoderma dosis 150 gram dan pupuk kandang, kemudian pokok dibakar.
Penyakit Tajuk atau disebut Krondisis yaitu penyakit bersifat genetis. Ciri-ciri penyakit ini yaitu pelepah baik muda maupun tua sering melengkung-lengkung, namun daun tombak tegak lurus dan tidak membuka, serta anak-anak daun terputus kemudian pada pelepah yang bengkok kadang membusuk yang diinfeksi jamur Fusarium sp. Kemudian penyakit yang sering ditemukan di PT SAL 1 ini yaitu penyakit busuk pupus (Spear Rot). Gejala serangan penyakit ini yaitu daun pupus muda mudah patah dan layu, kering, berwarna kuning kecoklatan. Pupus yang membusuk mudah dicabut dan menyerang titi tumbuh. Penyebab penyakit ini yaitu jamur Erwinea corpotora. Pengendaliannya dengan cara memusnahkan batang dan dibakar jika tanaman total terinfeksi penyakit ini. selain itu pengendalian dengan cara disemprot dengan racun Beanlet dengan bahan aktif Benomil. 

3.2.3        Pemanenan Kelapa Sawit
Panen merupakan serangkaian kegiatan mulai dari memotong tandan matang panen sesuai kriteria matang panen, kemudian mengumpulkan dan mengutip brondolan serta menyusun tandan buah segar ditempat pengumpulan hasil (TPH) beserta brondolannya. Semua buah matang panen dipanen tuntas, kemudian brondolan di kutip tuntas dari areal panen, kemudian rotasi panen terjaga sesuai standart.
Kriteria matang panen yaitu indikator yang dibuat untuk menetapkan apabila buah kelapa sawit dipohon sudah bisa dipanen atau tidak. Kriteria matang panen yang digunakan di PT SAL1 ini yaitu 2 brondolan yang jatuh dipiringan per TBS. Tujuan panen buah matang 2 brondolan yang ada dipiringan yaitu menjaga rendemen minyak kelapa sawit dan rendemen inti sawit dan perolehan total volume minyak dan inti sawit. Tandan buah kelapa sawit yang paling baik dipanen adalah buah yang mempunyai kadar minyak tertinggi dengan kandungan asam lemak bebas yang rendah. Kriteria buah matang panen diatas berlaku untuk buah yang normal karena dilapangan sering ditemukan buah sakit dan buah batu. Buah  sakit yaitu buah yang berwarna hitam pada bagian pucuknya sudah membrondol, sedangkan buah batu yaitu buah yang sudah matang tetapi buahnya tidak lepas dari tandannya.
Proses panen merupakan serangkaian kerja yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan hasil.  Proses panen yang dilakukan di Perkebunan PT SAL 1 ini yaitu rotasi panen, sensus buah atau taksasi, pembagian ancak panen dan cara panen.
a.        Taksasi produksi
Taksasi produksi adalah rangkaian dari kegiatan panen yaitu rencana dan persiapan panen. Dalam pekerjaan pemanenan selau dilakukan taksasi atau sensus produksi. Sensus atau taksasi produksi yang dilakukan PT SAL-1 yaitu digunakan untuk mencari dan mengetahui hasil tonase buah yang akan dihasilkan. Beberapa sensus yang dilakukan yaitu taksasi buah harian, taksasi buah mingguan, taksasi buah 4 bulan dan taksasi buah 6 bulan.
Taksasi harian yaitu taksasi yang dilakukan setiap hari, guna untuk mengetahui potensi atau hasil tonase buah yang ada (yang dipanen) untuk keesokan harinya. Taksasi harian ini dilakukan pada blok-blok yang akan dipanen besok. Pelaksanaan taksasi ini dengan cara menghitung kerapatan buah merah yang brondol yang sudah bisa dipanen besok. Pokok yang dijadikan sampel sudah ditetapkan sebelumnya yaitu pada baris ke-15, 30, 45, 60, 75 dan 90. Baris ini sudah diberi tanda atau penomoran. Pelaksanaan taksasi harian dilakukan oleh mandor 1. Taksasi harian berfungsi untuk mengoreksi hasil taksasi mingguan yang telah dibuat sebelumnya. Untuk mencari kerapatan buah dalam satu blok yaitu:
Setelah diketahui kerapatan buah maka janjangan TBS yang akan dihasilkan dapat diketahui dengan cara mengalikan kerapatan dan pokok produksi dalam blok, kemudian setelah diketahui janjangan maka akan diketahui tonase buah yang akan dihasilkan dalam blok tersebut dengan mengalikan jumlah janjang dengan BJR (Berat Janjang Rata-rata) pada blok tersebut.
Kesalahan dalam taksasi harian dapat menyebabkan kekurangan dalam menentukan kebutuhan kendaraan angkut buah yang telah dipanen. Misalnya realisai buah yang dikebun lebih tinggi dari pada taksasi yang dilakukan sebelumnya, sehingga menyulitkan pengangkutan buah yang akan dibawa kepabrik. Masalah-masalah seperti ini dapat menyebabkan restan gantung buah dilapangan atau ditimbangan. Selain itu taksasi harian berfungsi untuk mengetahui kerapatan buah yang akan dipanen besok harinya, sehingga setelah mendapat kerapatan buah lalu dapat menentukan jumlah tenaga yang diperlukan. Karena untuk menghitung jumlah tenaga kerja diperlukan kerapatan buah saat itu. Jika pemanen terlalu banyak akan merugikan pemanen karena output menjadi rendah dan costnya tinggi, begitu juga sebaliknya jika pemanen terlalu sedikit , ancak panen tidak dapat diselesaikan dan rotasi panen menjadi panjang.
Taksasi buah mingguan juga dilakukan untuk mengetahui potensi atau tonase produksi yang akan dihasilkan minggu depan. Taksasi minggu depan berfungsi untuk mengoreksi hasil taksasi bulanan yang telah dilakukan sebelumnya. Kriteria buah untuk taksasi mingguan yaitu buah merah yang bisa dipanen minggu depan. Pelaksanaan harian dilakukan oleh mandor panen sekaligus pada saat pengecekan ancak pada saat proses pemanenan di blok tersebut. Selain taksasi harian dan mingguan dilakukan juga taksasi buah 6 bulan dan buah 4 bulan. Taksasi buah 6 bulan dilakukan setiap 6 bulan sekali. Taksasi dilakukan dengan cara menghitung bunga dan tandan, bunga yang dihitung adalah bunga betina yang telah diserbuki dan sudah berwarna hitam, sedangkan tandan yang dihitung adalah semua tandan yang ada dipohon kecuali buah sakit dan busuk. Taksasi buah 4 bulan yaitu sensus yang dilakukan setiap 4 bulan sekali, untuk mengetahui potensi buah yang ada untuk 4 bulan kedepan. Kriteria buah 4 bulan yaitu semua buah-buah hitam yang sudah terbentuk kemudian buah merah. Deviasi hasil sensus yang diperbolehkan adalah kurang lebih 5%. Pelaksanaan sensus 4 bulan ini dilakukan oleh Mandor 1.
b.        Rotasi Panen
Rotasi panen adalah jarak waktu antara memanen pertama disatu blok sampai panen berikutnya di blok yang sama. Rotasi panen yang umum digunakan di perkebunan PT SAL 1 ini yaitu rotasi 6/7 artinya pemanenan dibagi menjadi 6 seksi yang harus dipanen atau diselesaikan selama 6 hari dan masuk pada hari ke 7 (seminggu). Rotasi panen yang normal dalam pemanenan yaitu 7 hari, karena proses pematangan buah kurang lebih tujuh hari. Namun rotasi sering kali berubah tergantung kerapatan buah yang akan dipanen.
c.         Sistem Panen
Sistem panen yang saat ini sering digunakan adalah sistem ancak yang mana terbagi 2 yaitu ancak giring dan ancak tetap. Ancak panen adalah luasan areal yang menjadi tanggung jawab dari setiap pemanen pada setiap harinya. Ancak giring dimana sistem ini setiap pemanen ditetapkan ancak panennya bergiring tetapi tidak tetap, sedangkan ancak tetap adalah dimana sistem ini setiap pemanen diberikan luasan areal yang menjadi tanggung jawabnya untuk dipanen secara tetap. Sedangkan  yang diterapkan di PT SAL-1 yaitu sistem ancak giring tetap yang merupakan kombinasi antara ancak giring dan ancak tetap. Setiap pemanen mempunyai ancak masing-masing yang telah dibagi oleh mandor. Pemberian luasan ancak panen biasanya tergantung kerapatan buah yang akan dipanen saat itu, kapasitas pemanen, dan ketinggian tanaman. Ancak giring tetap dimana pada sistem ini setiap pemanen ditetaapkan ancak panen untuk hari itu 2 gawangan/pemanen yang berikutnya pindah ke gawangan lainnya.
Beberapa alat yang dipakai oleh pemanen PT SAL 1 ini yaitu, dodos, egrek, gancu, kapak , karung/terpal. Selain itu sarana dan prasarana yang disiapkan untuk kelancaran proses setelah pemanenan adalah TPH  resmi yang dibuat di pinggir jalan Collection dengan ukuran 4 x 3 m yang digunakan oleh pekerja infield.

Pada Kebun PT SAL 1 untuk  satu TPH mewakili 3 jalur path atau kurang lebih 1 ha, dan diberi patok nama blok dan nomor TPH. Selanjutnya titi panen dibuat untuk menyebrangkan buah yang diangkut dari dalam ke TPH. Titi panen dibuat dari beton dan di beri tanda nomor TPH dan blok.

d.        Cara Panen
Urutan panen yang di lakukan di PT SAL 1 adalah pemanen mendatangi pokok yang akan dipanen. Tandan yang akan dipanen telah memenuhi kriteria matang panen dan kemudian di potong, pelepah dipotong rapat ke batang, jika ada pelepah yang harus diturunkan maka pelepah disusun digawangan mati, kemudian TBS dan brondolannya dikutip dan disusun di pinggit peth. Seluruh TBS di potong bentuk cangkem kodok berbentuk huruf “V”.
Setelah buah dipanen, maka buah diangkut dengan menggunakan angkong ke TPH oleh pekerja infield. Kemudian buah disusun rapi di TPH yang telah dialasi terpal agar memudahkan krani melakukan penghitungan output yang di dapat oleh masing-masing pemanen. Krani panen mengecek kupon panen yang ditulis pemanen dan mencatatnya di notes krani panen. Pengangkutan buah ke pabrik dilakukan dengan menggunakan kendaraan bak terbuka. TBS diangkat dengan tojok ke atas bak truk dan brondolan yang dikarungi/tidak tetap diangkut. Krani panen membuat surat jalan buah yang berisi catatan blok dan luas areal yang dipanen, jumlah janjang dan tonase buah yang diangkut, serta nama supir kendaraan yang mengangkut buah.
3.2.4        Pengangkutan buah
Infield merupakan kegiatan penting dalam produksi hasil perkebunan kelapa sawit, yang mana bertugas untuk mengeluarkan atau mengangkut buah yang telah dipanen dari dalam peth ke tempat pengumpulan hasil (TPH).  Dalam kegiatan infield yang diangkut ke TPH adalah buah yang telah dipanen dan berondolan yang telah dikumpulkan. PT.Sari Aditya Loka-1 memiliki 2 sistem infield yaitu secara manual dan mekanisasi yang mana pengalokasiannya berhubungan dengan areal lahan di blok kebun tersebut yang memiliki areal lahan mineral dan gambut. Infield di PT.Sari Aditya Loka-1 sendiri terbagi atas 3 yaitu menggunakan angkong (Manual), mekanisasi Wintor dilahan Mineral dan Transporter di lahan gambut.
A.      Angkong
Angkong merupakan alat infield manual yang saat ini masih digunakan di PT.Sari Aditya Loka-1 khususnya di areal gambut. Karena areal gambut yang masih mentah membuat alat mekanisasi kesulitan untuk bermanufer dan mengangkut buah. Pekerjaan infield angkong dimulai dengan awalan apel pagi yang berguna untuk meningkatkan kedisiplinan, menerima arahan dari asisten dan pembagian ancak dari mandor sebelum turun kelapangan. Ancak yang digunakan sendiri dilapangan adalah ancak giring tetap.
Setelah apel pagi pekerja mengambil perlengkapan yang akan digunakan untuk mengeluarkan buah, yaitu angkong yang digunakan untuk mengangkut dan gancu yang di gunakan untuk mengangkut buah ke dalam angkong. Setelah peralatan pekerja lengkap kemudian pekerja turun kelapangan mengambil ancak masing-masing untuk mulai mengeluarkan buah dimulai dari masuk kedalam blok melalui titi panen yang mana tiap 1 titi panen mewakili 3 gawangan dan 1 TPH. Setiap pengangkong memiliki basis yang harus dicapai perhari kerjanya, yaitu basis tonase 3 ton/hk jadi dalam 1 hari kerja pengangkong harus mengeluarkan buah dari peth ke TPH sebanyak 3 ton, setelah basis tonase didapat dan melebihi dari basis maka hitungannya pun masuk kedalam komisi yang mana komisi di kali per kilogram.
B.       Wintor
Wintor merupakan alat mekanisasi infield yang digunakan di lahan mineral dengan 2 pekerja yang mana 1 sebagai operator dan yang 1 nya lagi sebagai pengangkut buah kedalam bak wintor. Sebelum turun ke ancak, para pekerja wintor pun harus mengikuti apel pagi terlebih dahulu untuk menerima arahan dari asisten dan pembagian ancak dari para mandor.
Setelah apel pagi dan pembagian ancak para pekerja mengambil peralatan yang akan mereka gunakan untuk mengangkut buah yaitu wintor sebagai alat mekanisasi pengangkutan, tojok sebagai pengangkat buah kedalam bak. Setelah peralatan lengkap berikutnya para pekerja turun ke blok, yang mana 1 wintor memiliki cover area 1blok atau sekitar 30 Ha per hari kerja.
Wintor sendiri memiliki kapasitas sekali angkut sebesar 350 kg dengan BJR (Berat janjangan rata-rata) 20kg, berarti dalam sekali angkut wintor hanya diijinkan mengangkut kurang lebih 17 TBS.
Basis wintor sendiri adala 10 ton per hari kerja dengan artian dalam 1 hari kerja wintor mampu mengangkut TBS hinggak 10ton. Sedangkan basis pekerja sendiri adala 4,5 ton per pekerja, terdapat 2 pekerja wintor yang berarti dalam 1 hari para pekerja wintor harus mencapai basis 9 ton hari. Jika melebih basis maka akan dihitung sebagai premi yang dikalikan per kg nya. Gambar mesin mekanisasi pengangkutan buah yang digunakan.
C.      Transporter
Transporter merupakan alat mekanisasi infield terbaru yang digunaka di PT.Sari Aditya Loka-1 yang akan digunakan untuk menggantikan pengangkutan TBS dengan angkong di lahan gambut. Transporter sendiri saat ini masih dalam tahap pengujian diareal gambut yang khususnya saya mengikuti di kebun Inti-2 PT.Sari Aditya Loka-1.
Transporter sendiri dibawa oleh 1 operator dan 1 pengangkut yang berarti 2 pekerja per hari kerja. Sebelum turun ke blok panen para pekerja mengikuti apel pagi dan menerima arahan dari asisten dan pembagian ancak dari para mandor. Setelah melakukan pembagian ancak transporter pun kemudian diangkut kedalam mobil untuk selanjutnya dibawa ke blok yang sedang melakukan panen, yang selanjutnya operator mulai membawa transporter kedalam peth dan mengeluarkan buah ke TPH.
Transporter sendiri memiliki kapasitas sekali angkut sebesar 500kg dengan BJR 20 kg berarti Transporter mampu mengangkut 25 TBS sekali angkut. Dengan keadaan lahan gambut yang tidak rata maka tidak memungkinkan untuk mengangkut TBS dengan kapasitas 500kg atau 25 TBS karena dapat mengakibatkan transporter terbalik dan buah tumpah saat mengeluarkan buah menuju ke TPH, maka dianjurkan untuk penggunaan transporter baiknya dalam sekali angkut hanya dimuat tidak lebih dari 400kg.

Untuk basis perhari kerja sendiri belum ditentukan, karena transporter saat ini masih dalam tahap pengujian untuk menentukan basis yang akan digunakan. Untuk cover area transporter adalah 15 Ha perhari kerja yang berarti dalam 1 hari kerja transporter harus menyelesaikan mengangkut buah dengan luasan 15 Ha. Hasil kalibrasi penggunaan mekanisasi transporter dapat dilihat pada Gambar 15.
Gambar 15. Kalibrasi Transporter
Dalam kegiatan magang ini saya mengkalibrasi pekerjaan Transporter yang mana dalam tahap uji coba saat ini transporter baru mampu mengangkut buah 3.369 kg/Hk dengan kerapatan 14,33% dan cover area 14,42Ha. Kemampuan transporter sendiri belum maksimal dikarenakan areal jalan manuver transporter yang masih belum selesai sepenuhnya ditiap bloh, sehingga perpindahan transporter tiap peth menjadi lebih lambat karena terhalangi oleh parit kumis yang pada beberapa bloh masih belum selesai pembuatan jembatan parit kumisnya. Dengan ini hal yang harus diperhatikan adalah jalan masuk dan jembatan transporter yang harus dipenuhi agar kegiatan pengangkutan infield dapat berjalan lebih cepat dan lebih mudah, sehingga basis tonase dapat lebih tinggi.


IV.             Kesimpulan dan Saran
4.1    Kesimpulan
Dari kegiatan magang yang selama 2 bulan dilaksanakan di PT Sari Aditya Loka-1, penulis mendapat banyak pengetahuan mengenai kegiatan budidaya perkebunan kelapa sawit yang benar untuk menghasilkan produksi yang tinggi. Dalam kegiatan perawatan di PT.Sari Aditya Loka-1 semuanya telah ditentukan norma dan HK yang akan digunakan dari kantor pusat, di lapangan hanya menjalankan sesuai norma dan dapat lebih kecil dari norma namun tidak diperbolehkan lebih dari norma. Dengan pelaksanaan lapangan memperkecil norma maka akan menjadi nilai tambah bagi para asisten karena telah mampu memperkecil kos yang ada.
4.2    Saran
-          Modifikasi mekanisasi transporter yang harus dilakukan adalah pembuatan jembatan tralis sebagai pengganti jembatan kayu manual yang dibuat setiap melewati parit sirip sehingga mengakibatkan kesulitan saat transporter akan pindah ke gawangan berikutnya.
-          Penambahan pijakan penyeimbang pada bagian samping transporter yang berguna untuk menyeimbangkan transporter saat melewati areal yang miring pada lahan gambut.
-          Pemupukan dengan sistem mekanisasi lebih murah dan lebih cepat namun dalam ketepatan dosis sering salah dikarenakan keadaan mesin konikom yang kurang baik, maka sebaiknya dilakukan perawatan rutin terhadap alat mekanisasi tersebut.


DAFTAR PUSTAKA
Direktorat Jendral Perkebunan, 2008, Lubis, 1992 dan Pahan, 2008  dalam Purwanto Haryo dan Hariyadi. 2009. Pengelolaan Pemupukan Pada Tanaman Kelapa Sawit (Elaeis guineensis, Jacq) di Perkebunan PT Cipta Futura Plantation,Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Makalah Seminar Departemen Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor. Bogor

Poeloengan et al., 2003 dalam Andayani D, Adiwirman dan A Wachjar . 2008. Pengelolaan Pemupukan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) Tanaman Menghasilkan Di PT Era Mitra Agro Lestari (BSP Group), Sarolangon, Jambi. Makalah Seminar Program Studi Agronomi. Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Andayani Devi, Adiwirman dan Ade Wachjar . 2008. Pengelolaan Pemupukan Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) Tanaman Menghasilkan Di PT Era Mitra Agro Lestari (BSP Group), Sarolangon, Jambi. Makalah Seminar Program Studi Agronomi. Institut Pertanian Bogor. Bogor.
Purwanto Haryo dan Hariyadi. 2009. Pengelolaan Pemupukan Pada Tanaman Kelapa Sawit (Elaeis guineensis, Jacq.) di Perkebunan PT Cipta Futura Plantation,Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Makalah Seminar Departemen Agronomi dan Hortikultura Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor. Bogor

Lubis, A,U. 1992.Kelapa sawit (Elais guineensis jacq.) Di Indonesia. Pusat Penelitian Perkebunan, Marihat-Bandar Kuala.435 hal.

Pahan, Iyung. 2008. Panduan Lengkap Kelapa Sawit Manajemen Agribisnis Dari Hulu Hingga Hilir. Penebar Swadaya. Jakarta

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Masukkan Komentar di bawah